Mau Tahu Cara Daftar Go Mobile CIMB Niaga Lewat HP Yang Gampang? Simak Ulasannya

Pelayanan perbankan secara online terus digalakkan hingga saat ini. Hal ini dilakukan guna mewujudkan Indonesia yang maju di perekonomiannya, khususnya dibidang perbankan. Seperti Bank CIMB Niaga yang juga menyediakan layanan melalui mobile banking dengan memakai aplikasi Go Mobile. Sudah tahu belum bagaimana cara daftar Go Mobile CIMB Niaga lewat HP beserta cara aktivasinya?

Hampir seluruh jenis perbankan atau seluruh bidang yang bergerak di jasa keuangan telah membuka layanan secara online. Tentunya dari pelayanan online ini, selain memudahkan nasabah juga membuat pelayanan lebih terarah dan terekam. Untuk itu, banyak perbankan maupun usaha non bank yang juga mulai membuka layanannya secara online.

Go Mobile CIMB Niaga

Setiap produk pelayanan online yang dikeluarkan oleh pihak perbankan, pasti memiliki penamaan yang berbeda-beda. Hal ini telah memberikan identitas tersendiri dari setiap bank tersebut serta menjadi ajang promosi dari pihak bank tersendiri. Mengapa bisa seperti itu? Karena ketika nasabah ingin mendapatkan layanan jasa perbankan secara online, makai nasabah tersebut haruslah mencari tahu nama aplikasi dari bank tersebut.

Satu diantara produk layanan online yang dikeluarkan secara langsung oleh bank CIMB Niaga adalah Go Mobile ini. Tak hanya sebagai satu diantara produk layanan CIMB Niaga, aplikasi ini juga terdaftar resmi pada OJK. Oleh karenanya, untuk penggunaan aplikasi ini tentu sangat aman.

Cara Daftar Go Mobile CIMB Niaga Lewat HP

Untuk melakukan pendaftaran Go Mobile dari CIMB Niaga ini ada sejumlah tahapan yang harus diperhatikan oleh nasabah. Yakni mendaftarkannya melalui ATM ataupun melalui ponsel pribadi masing-masing. Untuk mengetahui detail secara lengkap mengenai  cara daftar Go Mobile CIMB Niaga lewat HP beserta proses verifikasinya, simak ulasan berikut:

1. Unduh Aplikasi Go Mobile

Untuk melakukan pendaftaran ini, pastikan nasabah telah memiliki atau mengunduh aplikasinya di ponsel masing. Ketika belum melakukan pengunduhan, nasabah bisa mendapatkannya pada Play Store ataupun tempat pengunduhan aplikasi terpercaya lainnya. Pastikan proses pemasangan ini berjalan dengan lancar dan terpasang dengan baik, agar proses pendaftaran juga berjalan lancar.

2. Mulai Registrasi

Guna melakukan registrasi ini, nasabah bisa membuka aplikasi Go Mobile yang sudah terpasang. Nantinya di halaman utama ini akan muncul beberapa menu yang dapat dipilih oleh nasabah. Karena nasabah hendak melakukan pendaftaran akun, maka pilih menu “Pendaftaran Baru” untuk memulai proses pendaftaran.

Setelah menekan menu “Pendaftaran Baru”, maka ada menu persetujuan yang harus diisi. Mulai dari kebijakan dan privasi yang telah ditetapkan oleh pihak CIMB Niaga. Agar dapat melanjutkan registrasi atau pendaftaran ini, baca dan pahami ketentuan tersebut, kemudian pilih setuju.

3. Isi Identitas Diri

Setelah melakukan persetujuan atas kebijakan dan privasi yang telah ditetapkan oleh pihak bank CIMB Niaga, aplikasi akan menunjukkan beberapa identitas yang harus diisi oleh nasabah. Untuk melakukan pengisian data diri yang diperlukan atas pendaftaran Go Mobile ini, nasabah perlu menyiapkan KTP dan rekening tabungan CIMB Niaga.

Nantinya, seluruh pertanyaan untuk melengkapi data identitas diri ini berasal dari KTP dan juga rekening tabungan yang dimiliki tersebut. Tak lupa, nasabah juga diminta untuk mengisi PIN m-banking ini. Pastikan untuk selalu mengingat PIN m-banking ini agar dapat menggunakan dan mengakses Go Mobile ini.

4. Verifikasi Akun

Untuk melakukan verifikasi akun ini, nasabah akan mendapatkan SMS dari pihak Bank CIMB Niaga. SMS tersebut berisi 6 kode angka untuk passcode nya yang digunakan verifikasi atas pendaftaran akun Go Mobile ini. Pastikan untuk mendaftarkan nomor yang masih aktif dan sesuai dengan pembukaan rekening agar kode verifikasi dapat diterima.

Setelah verifikasi selesai, maka akan muncul pernyataan bahwa pendaftaran yang dilakukan telah berhasil. Untuk dapat mengakses Go Mobile setelah pendaftaran ini, nasabah perlu melakukan Log In ulang dengan user ID yang telah didaftarkan.

Itulah informasi mengenai cara daftar Go Mobile CIMB Niaga lewat HP beserta cara verifikasinya yang gampang untuk dilakukan oleh siapapun. Selalu ingat untuk tidak membagikan user ID beserta password akun Go Mobile agar tidak disalahgunakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *